16 Cara Memulai Bisnis Catering Kecil-Kecilan

  • 1
  • 2

Bisnis catering adalah salah satu jenis usaha kuliner yang mulai banyak digandrungi masyarakat. Apalagi sekarang, memulai bisnis catering tidak harus memiliki modal yang besar. Dengan modal yang relatif kecil pun ternyata Anda sudah bisa memulai bisnis catering. Oleh karena itu ada beberapa cara memulai bisnis catering bagi Anda yang ingin mencobanya.

Salah satu alasan bisnis catering merupakan bisnis yang akan terus ada karena kebutuhannya yang selalu meningkat. Jadi bisnis catering merupakan bisnis yang cocok bagi Anda yang ingin mulai dan memfokuskan diri untuk berwirausaha. Dari mana dan bagaimana cara memulai bisnis catering itu, berikut langkah-langkahnya:

1. Menentukan Jenis Catering

Cara memulai bisnis catering yang pertama adalah menentukan jenis catering yang ingin Anda fokuskan yang kiranya sesuai dengan keahlian Anda. Hal ini penting karena mengingat ada beberapa jenis catering yang tentu saja memiliki target pasarnya sendiri-sendiri. Berikut ini beberapa jenis catering tersebut:

  1. Catering Khusus

  2. Layanan catering khusus adalah jenis catering besar dimana catering ini akan menangani acara-acara besar atau yang bersifat khusus seperti selamatan ataupun pernikahan. Salah satu yang membedakan catering khusus ini dengan catering lain adalah jumlah porsi makanannya yang besar dan juga biasanya menggunakan sistem prasmanan dalam penyajian makanannya.

  3. Catering Kantoran

  4. Tidak jauh berbeda dengan layanan catering khusus, hanya saja catering perusahaan biasanya menangani acara-acara kantoran saja. Sistemnya pun lebih beragam, mulai dari prasmanan ataupun nasi kotak.

  5. Catering Rumahan

  6. Catering rumahan adalah catering yang hanya menangani jumlah pesanan dalam jumlah kecil dan terbatas. Biasanya catering ini hanya melayani jumlah pesanan sampai dengan 150 porsi dengan sistem boks. Bisnis catering rumahan ini bisa dijumpai pada saat acara-acara rumahan seperti selamatan ataupun Arisan.

  7. Catering Anak

  8. Maksud dari catering anak adalah menyiapkan makanan sehat untuk anak. Layanan catering seperti ini bertugas untuk memberikan pelayanan makanan sehat yang ditujukan untuk kebutuhan anak-anak.

2. Persiapan Modal

Modal adalah salah satu hal yang harus Anda persiapkan setiap kali ingin memulai suatu usaha, khususnya usaha catering. Baik berupa modal berupa uang, mental ataupun modal berupa peralatan. Modal ini sangat penting karena terkadang besarnya modal inilah yang menentukan besar atau kecilnya keuntungan yang akan didapatkan.

Modal Keuangan. Modal keuangan adalah salah satu modal yang paling sering di pusingkan oleh banyak pelaku usaha. Karena bagi beberapa orang, modal keuangan adalah modal yang cukup sulit untuk didapatkan. Terlebih untuk memulai bisnis catering dimana modal keuangan yang dibutuhkan sangat bervariasi tergantung dari jenis catering yang ditekuni.

Walaupun modal keuangan bersifat variasi, namun modal tetap dibutuhkan untuk mendapatkan bahan dasar dari makanan ataupun peralatan penunjang usaha catering ini. Bervariasinya modal tergantung dari banyak atau tidaknya porsi yang dipesan.

Berikut gambaran modal keuangan dari bisnis catering ini:

  1. Tentu saja banyaknya peralatan masak yang dibutuhkan ditentukan dari banyak atau tidaknya pesanan. Selain itu, variasi makanan juga akan sangat menentukan banyak atau tidaknya variasi peralatan yang dibutuhkan agar pesanan bisa terlayani. Mungkin untuk tahap awal, keperluan modal peralatan ini bisa ditekan dengan menggunakan peralatan pribadi yang ada dirumah. Namun jika ingin difokuskan, sudah tentu catering membutuhkan peralatan khusus yang hanya boleh dipegunakan untuk keperluan catering. Peralatan yang dimaksud dalam poin ini bisa berupa peralatan masak, bumbu, serta yang lainnya.
  2. Transportasi sangat penting agar pesanan Anda cepat sampai ketujuan. Sama seperti peralatan masak, jika catering Anda masih dalam skala yang kecil, mungkin Anda bisa menggunakan Kendaraan pribadi sebagai sarana mobilisasi. Namun ketika catering Anda mendapatkan order yang lebih besar jumlahnya sudah pasti Anda akan membutuhkan sarana transportasi untuk memudahkan mobilisasi.
  3. Tenaga adalah salah satu modal yang dimiliki semua orang. Namun nyatanya tidak menggunakan bantuan tenaga orang lain jika catering Anda sudah mendapatkan banyak order bisa saja terjadi. Jika baru memulai bisnis ini, Anda mungkin bisa menggunakan tenaga pribadi untuk dapat meng-handle pesanan makanan yang masuk. Namun ketika order sudah mulai banyak, Anda pasti akan membutuhkan bantuan tenaga orang lain.

3. Menyiapkan Keterampilan

Keterampilan sebenarnya masuk kedalam modal selain uang. Modal keterampilan yang dimaksud bisa berupa modal keterampilan memasak ataupun modal keterampilan manajemen.

Bentuk dari modal keterampilan memasak bisa berupa menciptakan keunikan rasa tersendiri bagi catering Anda. Karena seperti kita tahu, belakangan ini, masyarakat mulai menyukai hal-hal yang berbau unik. Jadi jangan heran jika sewaktu-waktu Anda makan diluar dan melihat makanan sederhana namun dijual dengan harga mahal karena tampilan dan rasanya yang unik.

Selain modal keterampilan, modal manajemen adalah salah satu modal yang sangat penting dalam berwirausaha. Seperti misalnya dalam memanajemen keuangan, peralatan, waktu kerja, transportasi, ataupun tanaga kerja. Manajemen adalah tentang peraturan ataupun sistem. Tanpa peraturan dan sistem ini, sudah pasti usaha catering Anda tidak akan berjalan sesuai dengan keinginan Anda.

4. Mencari Supplier

Supplier adalah hal penting lain yang harus Anda dapatkan jika ingin berbisnis catering. Kenapa? Karena dengan adanya supplier ini, Anda bisa mendapatkan barang kebutuhan catering Anda dengan harga yang lebih murah.

Untuk mendapatkan supplier ini cukup mudah. Anda hanya harus menemukan tempat penjualan, misal sembako, yang lengkap lalu buat pendekatan secara emosional kepada pemiliknya. Dengan pendekatan ini diharapkan Anda semakin akrab dengan pemilik dan pemilik atau supplier pun akan memberikan harga yang lebih murah kepada Anda dibandingkan kepada konsumen lainnya. Namun salah satu syarat untuk mendapatkan harga yang murah ini adalah harus membeli dalam jumlah yang cukup banyak.

5. Bekerja di Catering

Cara memulai bisnis catering yang kelima adalah dengan bekerja di perusahaan catering. Hampir seluruh layanan catering yang ada tidak memiliki waiter tetap. Mereka mencari freelancer sebagai tenaga kerja untuk menekan biaya pengeluaran mereka. Jadi, jika Anda mendengar adanya lowongan kerja sebagai waiter dan mengambil kesempatan ini, Anda akan sangat terbantu karena akan tahu secara lebih detail bagaimana bisnis catering bisa berjalan.

6. Mencari Teman

Bukan asal mencari teman, tapi carilah teman yang memiliki basic catering. Dengan memiliki teman yang memiliki basic catering diharapkan Anda bisa menegtahui seluk beluk dunia catering darinya. Untuk mendapatkan teman ini, tidak selalu harus dengan bekerja pada catering. Anda hanya cukup datang ke acara perayaan pesta pernikahan, misalnya, untuk dapat berkenalan dengan orang baru yang bekerja di catering.

7. Pelajari Tehnik Menawar Harga

Jika di lapangan Anda tidak juga mendapatkan supplier untuk membantu pemenuhan bahan dasar catering Anda, yang harus Anda lakukan adalah belajar tehnik berbelanja seperti misalnya menawar. Dengan tehnik ini, kemungkinan Anda mendapatkan harga bahan dasar yang lebih murah akan sangat besar sehinga Anda bisa menghemat pengeluaran Anda.

8. Media Sosial

Kini media sosial adalah hal yang dasar yang harus dimiliki. Karena dari media sosial inilah kita akan mengetahui perkembangan apa yang saja yang sedang terjadi di masyarakat secara on time. Seperti misalnya perkembangan trend fashion, makanan, ataupun konsep sebuah acara. Dengan media sosial ini Anda akan dimudahkan untuk mencari ide sehingga konsep catering Anda nantinya akan semakin kaya. Selain itu, dengan cara promosi yang tepat, bisnis catering Anda akan dengan cepat dikenal oleh masyarakat.

9. Brosur

Walaupun membutuhkan modal yang cukup besar, membuat dan membagikan brosur adalah cara lain yang harus Anda coba untuk mengiklankan bisnis catering Anda.

10. Dekorasi

Selain masakan, dekorasi sebuah catering juga hal penting yang seringkali menjadi nilai tersendiri bagi sebuah catering. Semakin menarik dekorasi yang bisa dibuat kemungkinan untuk menarik pelanggan lebih besar juga. Salah satu tempat mencari inspirasi untuk dekorasi ini adalah internet. Jadi usahakan Anda akrab dengan internet untuk memudahkan aktifitas Anda dalam berbisnis catering.

11. Harga

Harga adalah hal utama yang dipertimbangkan oleh pelanggan Anda. Sebagai ‘pendatang baru’ usahakan Anda jangan mematok harga yang terlalu tinggi sama seperti harga-harga pada catering lainnya. Jika memang memungkinkan, patoklah harga yang lebih rendah dari catering lain yang sejenis untuk menarik pelanggan. Terlebih jika pasar Anda adalah masyarakat menengah kebawah. Harga yang rendah dan promosi yang terus berkelanjutan adalah cara terbaik untuk mendatangkan pelanggan.

12. Bekerja Sama dengan Bidang Lain

Jika Anda ingin melakukan sesuatu, ada baiknya bekerja secara bersama-sama sebagai sebuah tim. Jadi, carilah partner untuk bisnis Anda. Seperti kita tahu, bisnis catering sangat dekat kaitannya dengan fotografi ataupun videografi yang digunakan untuk mengabadikan moment-moment bahagia acara pelanggannya. Jadi, carilah partner yang bergerak didalam bidang tersebut dan buatlah kerja sama sehingga bisnis catering Anda terlihat sangat lengkap.

13. Testimoni

Jika Anda sudah memiliki pelanggan dan mereka puas dengan pelayanan catering Anda, abadikan ucapan mereka agar menjadi bukti kepada calon pelanggan Anda yang lain bahwa catering Anda adalah catering yang professional dengan pelayanan yang memuaskan. Salah satu tempat Anda memasukkan testimony tersebut bisa melalui brosur-brosur.

14. Nama

Nama adalah hal yang paling utama yang harus dimiliki oleh suatu usaha. Karena dari nama kemudian image catering Anda akan tergambar di benak pelanggan Anda. Jadi carilah nama yang memiliki kesan positif serta mudah diingat. Kata yang mudah diingat akan selalu terngiang-ngiang didalam pikiran pelanggan Anda sehingga ketika mereka membutuhkan jasa catering lagi, nama tersebutlah yang akan teringat.

15. Tim Marketing

Marketing adalah ujung tombak dari segala aktifitas bisnis. Tanpa mereka, sebuah bisnis akan sepi pelanggan bahkan kemungkinan untuk gulung tikar diusia muda sangat mungkin terjadi. Agar itu tidak terjadi pada catering Anda, rekrutlah orang-orang yang memiliki basic sebagai marketing yang akan mengurusi segala pemasaran bisnis catering Anda. Jika memang untuk merekrut mereka terbentur dengan biaya, latihlah kerabat yang memiliki keahlian pandai bicara untuk menjadi tim marketing Anda.

16. Kreasi dan Inovasi

Walaupun bisnis catering Anda termasuk catering yang masih baru bukan berarti Anda tidak bisa berkreasi. Kreasi dan inovasi adalah hal pentin yang harus selalu diperhatikan dan dilakukan agar pelanggan Anda tidak bosan. Tanpa inovasi dan kreasi, catering Anda akan dinilai membosankan atau monoton sehingga pelanggan akan mencari catering yang lain.

Itulah cara memulai bisnis catering yang bisa Anda jadikan panduan jika ingin memulai bisnis catering ini.

Apakah Anda sedang mencari layanan catering yang tepat untuk acara Anda? Jika Anda ingin menyelenggarakan acara tapi dengan budget yang terbatas, dapatkan solusinya dengan catering murah dari D'pawon!

Dpawon Catering siap membantu menyediakan layanan kuliner yang Anda butuhkan. Pd'pawon melayani pesanan catering di Jakarta yang cocok untuk segala jenis bacara, baik di kantor, gedung pertemuan, atau pun hajatan kecil di rumah. Pd'pawon adalah penyedia jasa catering profesional yang sangat berpengalaman melayani pesanan catering di Jakarta dan sekitarnya. Dengan pengalaman Dpawon Catering dalam menyajikan hidangan yang lezat dan pelayanan yang prima, Dpawon telah menjadi pilihan utama bagi banyak penyelenggara acara di Kota Jakarta.

Silakan kunjungi website resmi Dpawon Catering melalui link https://www.dpawoncatering.com/ buat informasi lebih lanjut, atau silakan hubungi Dpawon Catering di nomor telepon (021) 543-93-243 atau ponsel 0821-1319-3570 untuk pesan catering di Jakarta.

👤Pinky Sownia 🗂 , , ,